REKAM JEJAK
Rekam jejak adalah semua hal yang
dilakukan seseorang pada di masa lalu dan dapat di jadikan teladan sampai
sekarang.
Rekam jejak (track record) adalah semua
hal yang seseorang atau organisasi telah lakukan di masa lalu, yang menunjukkan
seberapa baik mereka dalam melakukan pekerjaan, mengatasi masalah, dll.
MENURUT Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)
rekam/re·kam/ n 1 bekas atau kesan dari
sesuatu yang diucapkan; bekas yang dituliskan (seperti garis-garis atau gambar
berwarna pada kain, garis-garis berwarna pada kain tenun, huruf, tanda, yang
diterakan pada kopor, cetakan stensil); 2 sulam (suji) dengan warna yang lain
(dengan benang emas); 3 alur-alur bunyi (suara) pada piringan hitam; 4
alur-alur (magnetik) pada piringan (atau pita kaset) yang dapat menghasilkan
bunyi dan/atau gambar;
v
kesehatan
rekaman mengenai kesehatan pasien.
v
medis rekaman mengenai hasil pengobatan terhadap
pasien;
merekam/me·re·kam/ v 1 mengecap;
mencetak; memberi bergambar (garis-garis) berwarna pada kain dan sebagainya; 2
menyulam (dengan benang emas atau benang berwarna); menyuji; 3 Mk lengkap;
melekatkan (seperti baju tubuh, sambungan kayu); 4 memindahkan suara (gambar,
tulisan) ke dalam pita kaset, piringan, dan sebagainya; 5 ki mencatat (dalam
hati, angan-angan, dan sebagainya): anak itu telah ~ semua peristiwa yang
dilihatnya dalam benaknya;
merekamkan/me·re·kam·kan/ v 1
mengecapkan; mencetakkan; menerangkan; menggambarkan garis-garis berwarna pada
kain dan sebagainya; 2 memasangkan gambar pada majalah (surat kabar dan
sebagainya); 3 menyulamkan; menyujikan; 4 memindahkan suara ke pita rekaman,
piringan hitam dan sebagainya); 5 ki melekatkan (menyiratkan) ke dalam hati;
rekaman/re·kam·an/ n yang direkam
(seperti gambar cetakan, lagu, stensil); hasil merekam: ~ lagu-lagu artis yang
terkenal itu sudah beredar di pasaran;
perekam/pe·re·kam/ n alat untuk merekam
(suara);~ kaset alat khusus untuk merekam kaset, selain dapat digunakan untuk
hiburan juga merupakan alat penting untuk radio, persuratkabaran, dan televisi;
~ pita video pengulangan kembali secara langsung suatu rekaman suara dan gambar
secara bersamaan;
perekaman/pe·re·kam·an/ n proses, cara,
perbuatan merekam: ~ dan pemetaan bahasa daerah akan dilakukan tahun ini
ISTILAH
REKAN JEJAK
Istilah rekam jejak memang sudah mulai populer dan sering
digunakan di Indonesia bersamaan dengan munculnya istilah uji kepatutan dan
kelayakan (Fit and Proper Test).
FIT
AND PROPER TEST
Fit and proper test merupakan suatu uji
yang terdiri dari beberapa tahapan untuk mendapatkan kandidat terbaik untuk
menduduki suatu jabatan.
Fit dan proper test yang dilakukan
biasanya terdiri dari beberapa bagian. Langkah-langkah tersebut antara lain
mencakup pemeriksaan riwayat hidup, uji tertulis, hingga wawancara. Semua tes
tersebut dimaksudkan untuk mendapatkan kandidat yang terbaik.
Tetapi karena saya tidak yakin bahwa
semua yang sering menyebut dan menggunakan istilah rekam jejak itu memiliki
pemahaman yang sama tentang arti dan lingkupnya. Sudah bisa dipastikan bahwa
istilah rekam jejak adalah sebuah peng-Indonesiaan dari istilah bahasa Ingeris
Track Record.
Arti/definisi dari track record sendiri
dijelaskan oleh sebuah ensiklopedia sebagai:
A sum of recognized accomplishments adalah
sejumlah atau sekumpulan capaian atau prestasi yang diakui atau bisa dikenali.
Jadi, track record sebenarnya adalah sebuah catatan berisi kumpulan dari capaian
nyata (real performance) yang menggambarkan prestasi seorang pejabat selama
karirnya.
Penelitian atas track record biasa dilakukan
oleh para praktisi manajemen sumberdaya manusia di dunia barat saat memilih calon
legislatif atau dalam pengisi jabatan jabatan yang cukup senior, baik terhadap
calon yang berasal dari luar maupun berasal dari dalam. Istilah tersebut juga
kerap digunakan oleh para petugas recruitment termasuk para konsultan dan pembajak
tenaga eksekutif.
Bila sebuah perusahaan ingin memastikan
apakah seorang pelamar untuk jabatan senior benar-benar bisa dipertimbangkan
mereka akan menyelidiki track record dari pelamar tersebut.
Yang mereka selidiki bukan hanya catatan
tentang nama jabatan-jabatan yang pernah diduduki dan dari kapan sampai kapan
mendudukinya tetapi juga bukti tentang capaian nyata (real performance) yang
sudah dicapai oleh pelamar tersebut sampai saat ini. Para recruiter dalam hal
ini bisa di artikan sebagai kontituen (warga negara Indonesia yang mempunyai
hak suara) tersebut akan mengecek kebenaran bukti bukti tersebut dengan
berbagai cara.
Walaupun penelitian rekam jejak biasanya
di fokuskan pada output yaitu prestasi atau capaian kinerja tetapi belasan
tahun terakhir ini, penelitiannya juga dilakukan terhadap process yaitu tentang
bagaimana cara kandidat itu mencapai prestasi mereka. Penelitian tersebut juga
dilengkapi dengan meneliti input yaitu banyaknya dan kedalaman pengalaman. (Hard
& Soft Competencies) yang telah dimiliki oleh calon legislatif juga bisa pengisi
sebuah jabatan. Penelitian terhadap aspek aspek proses dan input dari Rekam Jejak
biasanya dibantu dengan berbagai alat atau metode dan alat yang utama adalah
yang dikenal sebagai assesment center.
Assessment adalah suatu proses untuk
mengetahui kemampuan seseorang, terhadap suatu kompetensi, berdasarkan bukti-bukti.
Kata assessment, belakangan ini sudah semakin banyak dipergunakan. Pada
dasarnya, assessment itu adalah suatu proses penulusuran bukti.